Andai Aku Tidak Mencintaimu

Share:
Andai aku tidak mencintaimu ....

Wahai ukhti ... 

Surat ini ku tuliskan dengan penuh kesedihan dan kekhawatiran kepadamu ...


Ukhti ...

Hari demi hari telah aku lalui, perasaan bahagia selalu menghampiriku saat engkau tersenyum seperti bunga yang baru bermekaran, indah dan tidak bosan untuk memandangnya ...

Kebahagian inilah yang selalu aku inginkan, meskipun hidup ini tidak selamanya akan terus bahagia, pasti adakalanya kebahagian itu berganti menjadi kesedihan ...

Tapi taukah engkau ? 
Saat engkau bersedih dan banyak sekali permasalahan dunia yang sedang engkau hadapi, maka aku pun merasakan kebahagiaan yang lebih besar dibandingkan kebahagiaan yang sedang engkau rasakan.

Yang menjadi kebahagiaan dari setiap kesedihanmu ialah, Allah, Tuhanku dan tuhanmu masih ingat dan peduli akan dirimu, Allah masih sayang kepadamu, ia ingin engkau itu belajar dari pengalaman, belajar terus memperbaiki diri sehingga kelak engkau akan menjadi bidadari surga.

Karena kebahagiaan dunia, hanyalah sementara sedangkan kebahagiaan akhirat itu selamanya 

Aku selalu berdoa, agar setiap keadaan yang engkau hadapi selalu dalam lindungannya ..

Semoga Allah menjagamu ...

Rujito Hermawan

Tidak ada komentar